Monoton? boring? Nah, persis!
Kehidupan itu memang ada perjuangannya. Ada yang dipertaruhkan juga. Jangan dikira masa SMA itu buat seru-seruan aja.
"Masa SMA itu bukan masa-masa paling indah. Tapi masa-masa membentuk diri yang berprestasi---- pak Ahmad Hidayatullah"Tapi setiap orang tetep aja punya titik jenuh. Bosan rutinitas yang monoton. Namanya juga manusia. Apalagi di masa SMA kayak gini bawaannya pengen "out of the box". keluar dari rutinitas, mencoba hal-hal baru.
Sebagai anak asrama *ehem
Wajarlah kalo aku bosen sama jadwal yang gini-gini aja. Rutinitas yang -hampir- gak pernah berubah setiap harinya. Kehidupan yang yaaah... flat mungkin?
Subhanallah anak mahad (?) |
Tapi aku coba ambil hikmah
"Kalian masih mending ini di asrama, kalau kalian di pondok, kalian akan mendapat perlakuan lebih ketat daripada disini. itu tirakat namanya, nak ---ustadzah"
Terkadang untuk jadi orang hebat, perlu pengalaman yang hebat pula. Orang hebat tidak selalu melakukan sesuatu yang diluar dugaan. Tapi bagaimana dia bisa berkreasi di dalam kondisi apapun dan dimanapun.
Asrama bukan pembatas sukses.
Capek? Bosan? Boleh.
Tapi ingat, orang hebat bisa mengatasinya.
Semangat~